Penggemar Bakmi Garis Keras? Wajib Cobain 5 Rekomendasi Bakmi di Jakarta ala Kulmin

Makanan yang paling cocok disantap kapanpun dan dalam keadaan apapun, jawabannya ya Bakmi dong. Menurut Kulmin, Bakmi yang masuk list rekomendasi ini sudah pasti jaminan mutu. Buah dari hasil keliling mencicipi puluhan gerobak Bakmi di seluruh penjuru kota, Kulminrangkum di artikel ini. Tetap saja tidak bisa pilih hanya satu, soalnya enak semua beneran deh.

1. Bakmi Prima Pasmod BSD

Bakmi Prima Pasmod BSD

Tempat makannya sederhana, berupa sebuah kios di suatu sudut pasar di Pasar Modern BSD. Untuk makan di tempat hanya tersedia beberapa meja dan kursi plastik, tapi soal rasa dijamin bikin ketagihan deh. Menggunakan daging ayam kampung dengan 2 jenis topping Ayam Kampung Kecap dan Ayam Kampung Suwir. Selain Mie Ayam, ada juga Bubur Ayam dan Nasi Tim Ayam yang juga memakai ayam kampung.

Seporsi Bakmi berisi mie dengan topping ayam kecap dan sawi hijau dihidangkan

bersama kuah kaldu di mangkuk terpisah. Tipe mie yang digunakan tuh favorit Kulmin banget karena bentuknya yang kecil, tipis dan bertekstur kenyal lembut. Jajan di Bakmi Prima itu belum lengkap kalau belum coba Bakso Gorengnya. Bagian luar Bakso Goreng yang renyah dan isiannya yang empuk jadi pelengkap saat makan bakmi. Sekali lagi Kulmin ingetin, wajib cobain Bakso Goreng juga ya karena Kulmin aja suka kehabisan kalau kesana agak siangan dikit huhu. Alamatnya ada di Pasar Modern BSD Blok K No.07, Serpong - Tangerang Selatan dan buka dari jam 06.00 – 13.00. Jadi kalau lagi belanja sayuran di Pasar Modern BSD, jangan lupa mampir ngeBakmi di sini ya.

2. Bakmi Pak Jhon

Kulmin yakin Mie Ayam adalah salah satu makanan pagi andalan warga Jakarta deh, karena hampir di tiap belokan komplek pasti ada penjual mie ayam, ya kan?

Masing-masing penjual Mie Ayam mempunyai cita rasa yang berbeda-beda. Namun, salah satu yang menjadi pilihan Kulmin adalah Mie Ayam Pak Jhon, Mie Ayam legend favorit warga Jaksel. Keramaian pagi di Mie Ayam Pak Jhon biasanya dipersembahkan oleh karyawan kantor yang mampir dalam perjalanan menuju tempat kerjanya. Pastikan atur waktu dengan seksama ya kalau mau kesini pagi-pagi.

Selain Mie Ayam berukuran biasa, Pak Jhon juga menyediakan Bakmi berukuran jumbo loh. Kerupuk Pangsit yang super kriuk dan gak minyakan turut melengkapi porsi Mie Ayam kita. Mie Ayam Pak Jhon bisa ditemukan di Jl. Sampit IV No.10, Kramat Pela, Kec. Kby. Baru - Jakarta Selatan dari jam 08.00 – 16.00. Buka dari pagi jadi memang cocok untuk sarapan kan.

3. Mie Ayam Mas No

Masih di sekitaran Jakarta Selatan, kita lanjut ke Mie Ayam Mas No, yang bisa

ditemukan di pinggir jalan sekitaran Jalan Kerinci Kebayoran Baru. Seperti halnya Bakmi Prima di Pasar Modern BSD tadi, Mie Ayam Mas No juga menggunakan daging ayam kampung sebagai bahan andalannya. Menu yang disediakan adalah Bakmi atau Yamin dengan beberapa topping seperti ayam suwir, jamur, bakso, dan pangsit goreng.

Meski berjualan secara kaki lima di bawah pohon rindang dengan gerobak yang

sederhana, ketika bicara soal rasa, Mie Ayam Mas No ini siap diadu dengan citarasa Mie Ayam gedongan atau di restoran ber-AC. Toppingnya seperti ayam suwir dan jamurnya yang manis semakin memperkaya rasa Mie Ayam yang dihidangkan. Saran dari Kulmin, minta Pangsitnya di mangkok terpisah ya supaya tetap renyah. Mie Ayam Mas No berlokasi Jl. Kerinci Raya No.22, RW.2, Gunung, Kec. Kby. Baru - Jakarta Selatan. Bukanya dari pagi jam 06.00 sampai 15.00 sore.


4. Bakmi Ahau 38

NON HALAL.

Kita lanjut dengan rekomendasi Bakmi NON HALAL. Buat yang suka hunting Bakmi Non Halal, ini salah satu bakmi legendaris di daerah Mangga Besar. Tempat yang asli hanya yang di Mangga Besar ini loh ya. Jualannya gerobakan dan disediakan tempat makan berupa tenda yang berada di pinggir jalan. Masakan di sini seperti hidangan Bakso & Mie khas Indonesia. Pelanggan bisa pilih Bakmi porsi kecil dan porsi besar. Mie yang digunakan seperti Mie Karet yang teksturnya agak tebal tapi tetap lembut. Penyajian Mie Ayam disini tanpa kuah, jadi mienya agak berminyak supaya gak terlalu kering.

Cita rasa Bakminya dominan manis gurih. Topping yang dihidangkan seperti daging babi, ayam, kuah kecap telur puyuh, serta bakso gorengnya juga manis gurih. Bisa pilih variasi daging babi sesuai selera yakni ada Cincangan Babi Merah dan Babi Panggang. Selain Bakmi, ada juga Siomay, Swekiau, Bakso Goreng, Telur Puyuh, Pangsit Goreng yang wajib dicoba sebagai pendamping makan Bakmi. Buka dari sore jam 17.00 sampai dini hari jam 02.00. Lokasinya di daerah Mangga Besar tepatnya Jl. Raya Mangga Besar No.38, RW.2, Taman Sari - Jakarta Barat.

5. Bakmi Kepiting 78E

NON HALAL

Hidangan Bakmi satu ini juga termasuk legendaris karena resepnya sudah diwariskan dari beberapa generasi. Sudah pasti enak dan cocok disantap sebagai sarapan, makan siang, maupun makan malam. Resep turun temurun ini khas dari Pontianak dengan kecapnya yang asli. Resto Bakmi Kepiting 78E juga menggunakan cuka/cuko untuk menambah cita rasa asam dari masakannya. Pelanggan diperbolehkan untuk memilih sendiri daging kepitingnya. Tekstur Bakmi yang kenyal dengan daging kepiting plus asamnya cuka khas Pontianak merupakan perpaduan yang pas. Garlic oil dan daging kepiting menjadi komponen paling penting yang membuat citarasa bakminya makin mewah.

Varian mie yang beragam mulai dari Bakmi, Kwetiau, Bihun, Mie Pok Biasa bisa dipilih sesuai selera. Selain Bakmi Kepiting, harus cobain juga Nasi Goreng, Capcay, Babi Kecap dan Chinese Food lainnya yang juga best seller di sini. Dengan porsi dan rasa Bakmi Kepiting yang disajikan sangat worth it dengan harga yang ditetapkan. Lokasinya ada di Jl. Raya Mangga Besar No.78, RT.13/RW.1, Taman Sari - Jakarta Barat dari pagi jam 08.00 sampai malam jam 21.30 loh ya. Nah, sekarang udah tau lokasinya berarti tinggal caw aja. Kalau mau take away, jangan lupa pangsitnya minta dipisah ya.


Gimana rekomendasi Bakmi ala Kulmin? Ajib-ajib semua kan? Makanya langsung serbu ke lokasi Bakmi yang paling mentereng menurutmu. Untuk info lengkapnya, langsung cek di Foods.ID supaya bisa langsung ke titik penyerbuan.

Lokasi 5 tempat bakmi ini memang agak jauh ya antara satu dengan yang lain, pasti butuh kendaraan yang bikin gampang hunting Bakmi dong ya? Biasanya Kulmin langsung meluncur ke aplikasi andalan Kulmin, namanya Zoomcar, aplikasi sewa mobil lepas kunci yang mudah banget registrasinya, tanpa deposit dan tanpa batasan kilometer. Jadi bisa berjam-jam keliling hunting Bakmi tanpa perlu repot cari angkutan online di tiap titik pemberhentian. Untuk menambah semangat hunting Bakmi, Kulmin sediakan juga deh potongan harga sebesar 50% kalau kamu order Zoomcar dengan menggunakan kode promo FOODSID50. Selamat hunting Bakmi guys!


Komentar

Your message is required.
Markdown cheatsheet.