20 Rekomendasi Mie Instan Pedas Enak Untuk Kamu yang Mager Keluar Rumah

Rekomendasi mie instan pedas enak untuk yang lagi di rumah aja.
Mie instan merupakan makanan andalan setiap rumah di Indonesia. Rasanya yang enak, membuatnya mudah dan praktis, serta tersedia dalam berbagai varian rasa. Salah satu varian mie instan yang paling digemari saat ini adalah mie instan pedas. Banyak produsen mie instan menawarkan rasa pedas yang bervariasi untuk menarik para penyuka pedas yang memang menyukai menu satu ini. Yuk simak langsung beberapa rekomendasi mie instan pedas enak yang berhasil dihimpun oleh tim Foods.ID!
1. Samyang Hot Chicken Spicy Ramen
Pembahasan pertama langsung ke produk impor dulu nih. Buat kamu pecinta mie instan pedas tentunya sudah tidak asing lagi dengan mie instan yang pernah viral beberapa tahun belakangan ini bukan? Semua variasi yang ditawarkan sangat cocok untuk para pecinta pedas. Nah juaranya ialah varian Hot Chicken 2x Spicy. Mie instan yang berasal dari Korea Selatan ini memiliki rasa ayam pedas yang khas atau disebut Buldak Bokkeummyeon. Untuk penggemar mie instan pedas yang mau tau rasa ayam pedas khas Korea Selatan dengan 2x more spicy ini harus banget dicobain. Kamu bisa beli ini di swalayan terdekat atau di toko online favoritmu.
2. Mamee Ghost Pepper Mie Goreng
Selain Mamee Ghost Pepper varian Spicy Chicken Soup yang terkenal itu, ada lagi nih varian Mie Goreng yang gak kalah pedasnya. Konon, tambahan minyak Ghost Pepper yang hanya ditaruh separuh saja sudah sukses membuat orang-orang kepedesan. Kamu bisa banyak temukan Mamee Ghost Pepper ini di e-commerce atau marketplace favoritmu ya.
3. Arirang Mie Goreng Pedas Mie Instan
Varian mie goreng pedas dari merek asal Korea Selatan ini juga wajib banget kamu coba. Rasa pedas dari mie Korean ramyun ini sudah terkenal di seluruh dunia karena rasa pedasnya yang membara dan tekstur mienya yang kenyal sehingga menarik perhatian para pecinta pedas. Untuk yang muslim juga jangan ragu mengkonsumsi ini ya karena sudah ada sertifikasi halal MUI & BPOM.
4. Ottogi Jin Ramen Spicy
Ramen Instan yang satu ini juga berasal dari Korea Selatan. Tekstur mie-nya tebal dan kenyal, ramen instan ini memiliki varian Mild (tidak terlalu pedas) dan Spicy (pedas). Jadi buat kamu yang gak terlalu kuat pedes, kamu bisa pilih varian yang Mild supaya tetep bisa cobain enaknya mie instan pedas satu ini.
5. MyKuali Penang White Curry Noodle
Nah kalau produk mie instan pedas satu ini sangat terkenal di negeri asalnya yakni Malaysia. Mie yang lembut dengan paduan kuah kari kental rasa bawang putih menjadikan rasa dan aromanya begitu memikat para pecinta pedas. Memiliki level kepedasan yang beragam dan bisa disesuaikan dengan kemampuan mu menjadi ciri khas dari mie satu ini.
6. Mie Best Wok Hot & Spicy
Mie Best Wok merupakan mie instan yang dijual di luar Indonesia. Namun, distribusinya sekarang telah memasuki Indonesia. Mie goreng satu ini memiliki kombinasi rasa asin manis gurih dengan pedas yang dapat dinikmati. Tipikal mie yang bundar kecil dan keriting, dilengkapi dengan remahan bawang goreng yang halus.
7. Habanero Ramen Korea Selatan
Bagi kamu yang baru mendengar Habanero Ramen atau Ramyun, mie instan ini merupakan salah satu produk mie instan asal Korea Selatan dengan level kepedasan yang bisa kamu pilih takaran bumbunya. Untuk kamu yang suka mengikuti dunia K-Drama pasti sering melihat orang Korea makan mie dengan kuah kental berwarna kemerahan, kamu bisa coba Habanero Ramen ini.
8. Samyang Green Ramen Spicy Flavour
Samyang varian ini memiliki kuah dengan rasa red chilli pepper khas Korea yang terasa pedas dan segar. Mie yang bundar seperti mie Samyang lainnya, tapi ukuran mie yang kecil dibanding mie Korea pada umumnya. Selain bumbu bubuknya, ada 1 sachet isi sayuran kering yang bikin rasa mie kuah satu ini jadi nagih banget. Oh ya ini ada label halal dan sudah bisa dijumpai di banyak swalayan terdekat serta e-commerce.
9. Nongshim Shin Red Super Spicy Ramyun
Siapa nih yang berani seruput kuah Nongshim Shin Red Super Spicy Ramyun? Konon, semakin lama disruput kuahnya, semakin pedas dan pedasnya pun awet di mulut loh. Rasa bumbu mirip seperti Shin Ramyun dan dominan rasa pedasnya. Dilengkapi dengan sayuran kering seperti potongan jamur kering, wortel, daun bawang, dan cabe kering.
10. Gaga 100 Extra Pedas Jalapeno
Mie Gaga merupakan salah satu merek mie instan Indonesia yang menawarkan rasa super pedas dengan varian Jalapeno. Kamu harus tahu bahwa cabai jalapeno dikenal sebagai cabai terpedas di dunia. Gak kebayang kan gimana rasa pedasnya?. Mie Gaga 100 Extra Pedas ini sekarang juga tersedia dalam cup supaya memudahkan konsumen dalam mengkonsumsinya.
11. Mie BonCabe Level 15
Sebagai penyuka pedas, kamu pasti tau apa itu BonCabe. Yap BonCabe merupakan produk bubuk cabai yang super pedas. Mie BonCabe Level 15 ini memadukan mie instan kenyal dengan pedasnya BonCabe. Uniknya, kepingan dari Mie pun sudah mengandung BonCabe. Jadi walaupun dimakan polos tanpa bumbu pun sudah mengandung BonCabe yang super pedas itu. Setiap bungkus Mie Boncabe sudah termasuk 1 sachet mini BonCabe Sambal Tabur level 15. Siap-siap double pedas ya!
12. Pop Mie Kuah Pedes Dower
Ciri khas Pop Mie ialah mie instan yang dikemas di dalam cup sehingga menjadi pilihan utama yang praktis bagi para penggemar mie yang kerap berpergian. Pop Mie menyediakan banyak varian rasa namun untuk yang satu ini, sesuai dengan nama variannya, Pop Mie Rasa Kuah Pedes Dower ini kuahnya begitu pedas sehingga dapat membuat bibir kamu jadi “dower”. Kalau kamu ingin menyesuaikan dengan porsi, Pop Mie ini menyediakan tiga ukuran yakni mini, sedang, dan besar.
13. Indomie Ayam Geprek
Siapa sih yang gak kenal sama merek mie instan satu ini? Seluruh Indonesia bahkan hampir masyarakat dunia pun tahu kelezatan berbagai varian mie instan Indomie. Salah satu varian Indomie yang punya rasa super pedas ialah Mie Ayam Geprek. Produk satu ini digambarkan bak daging ayam yang ditumbuk dan dibaluri sambal super pedas di atasnya. Aroma dan rasa ayam geprek serta bumbu yang super pedas cukup membuat kamu keringatan dan ketagihan makan mie instan yang satu ini.
14. Mie Sedaap Korean Spicy Chicken
Mie Sedaap menghadirkan varian rasa Korean Spicy Chicken untuk para penikmat mie instan pedas khususnya bagi KLovers. Teksturnya yang lebih tebal dan tingkat kepedasan yang dapat disesuaikan dengan selera masing-masing pun dapat disajikan secara goreng dan rebus dengan varian bernama Korean Spicy Soup. Selain itu, Mie Sedaap pun menawarkan bentuk kemasan cup yang lebih praktis. Penasaran gimana kenikmatan rasa pedasnya? Langsung check ketersediaannya di swalayan terdekat ataupun e-commerce dan marketplace favoritmu.
15. ABC Selera Pedas
Merek mie instan lokal satu ini memiliki banyak penggemar karena varian rasanya yang beragam seperti Rasa Gulai Ayam Pedas, Semur Ayam Pedas, Sapi Pedas dan lain-lain. Selain itu, kelebihan dari mie instan pedas satu ini pun dilengkapi dengan pangsit gurih yang bikin kamu semakin ketagihan. Produk mie ini juga menawarkan dalam kemasan cup dengan harga yang terjangkau dan mudah ditemukan di sekitar kita.
16. Pop Mie Goreng Pedas Gledek
Kalau tadi kita bahas Pop Mie Kuah Pedas Dower, sekarang giliran yang goreng nih namanya Pop Mie Goreng Pedas Gledek. Varian mie instan goreng yang satu ini gak kalah enak dan pedesnya seperti varian Kuah Pedas Dower. Bumbu ekstra pedasnya menjadikan mie terasa lebih panas dan menggelegar seperti “gledek”. Pop Mie varian ini juga tersedia dalam kemasan cup supaya kamu yang suka praktis tetap bisa merasakan pedasnya yang gak main-main.
17. Nissin Cup Noodle Rasa Seafood Gurih Pedas
Pernahkah kamu mendengar brand Nissin? Nissin merupakan brand spesialis produsen makanan yang nikmat seperti Cup Noodle dengan rasa Seafood Gurih Pedas. Bumbu sausnya yang kental, menawarkan rasa pedas namun gurih ditambah dengan rasa Seafood yang kaya akan bumbu membuat kamu para pecinta pedas ketagihan mencoba mie instan varian pedas satu ini. Mie instan ini dapat ditemukan melalui e-commerce ataupun swalayan terdekat.
18. Indomie Goreng Cabe Ijo
Setelah di atas kita membahas varian Indomie Ayam Geprek, sekarang giliran Indomie Goreng Cabe Ijo mewakili varian pedas dari Indomie. Ragam rasa yang ditawarkan Indomie selalu memiliki ciri khas yang terinspirasi dari berbagai jenis kuliner di seluruh nusantara. Rasa khas cabe rawit ijo yang kecil biasanya kita temui dalam menu-menu di masakan Padang, kali ini diadaptasi oleh Indomie untuk membuat salah satu varian pedas Indomie Goreng. Namun jangan khawatir, untuk yang tidak kuat pedas, varian Cabe Ijo ini memiliki tingkat kepedasan level dasar sehingga kamu masih tetap bisa menikmatinya.
19. Mie Sedaap Cup Rawit Bingit
Selain varian Mie Sedaap rasa pedas yang sudah dibahas tadi, ada lagi nih varian Rawit Bingit yang tekstur mienya kenyal, kuah gurih dan sedaap abis. Potongan rawit dan ayamnya yang kecil-kecil menambah cita rasa dari mie yang satu ini, dan membuatnya berbeda dengan mie instan pedas merek lain.
20. Indomaret Instan Cup Hot Chicken Ala Jepang
Produk Nissin edisi Indomaret varian Hot Chicken Ala Jepang ini berupa mie kuah yang ditambahkan dengan sayuran kering berupa tahu, potongan jamur, wortel, kubis dan cabe kering. Bentuk mie pipih kecil namun keriting dan teksturnya yang lumayan padat, berbeda dengan Nissin Cup Noodles biasanya. Taste dari kuahnya asin dan pedas namun tidak terlalu menyengat. Mie ini cocok dicoba untuk yang kurang suka pedas, karena level kepedesannya bisa dikatakan cukup Mild. Cup Instan Noodles ini bisa kamu dapatkan di Indomaret ataupun di e-commerce dan marketplace favoritmu.
Nah, cukup banyak ya pilihan untuk menikmati Mie Instan pedas enak di rumah aja. Hayoo ngaku, kamu udah cobain berapa?