Ayam Woku

45 Menit
Waktu memasak
1 Porsi
Porsi masakan
Medium
Tingkat kesulitan

Deskripsi Resep

Masakan khas Manado ini mempunyai ciri khas rasa yang kuat, pedas gurih dengan trio daun yang harus ada, Daun Kunyit, Daun Pandan dan Daun Jeruk.


Bahan-bahan Resep

  • 1 kg sayap ayam
  • 6 buah cabe merah keriting
  • 6 buah cabe rawit merah
  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri sangrai
  • 1 ruas jahe bakar
  • 1 ruas kunyit bakar
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 lembar daun kunyit
  • 6 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam
  • 1 batang daun bawang
  • 3 ikat kemangi
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt gula pasir
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 gelas air

Langkah-langkah

1
Di resep ini saya pakai 1 kg sayap ayam yang sudah dikucuri air jeruk nipis dan diremas dengan sedikit garam.
2
Panaskan minyak lalu goreng sayap beserta daun kunyit, daun pandan, daun jeruk dan daun salam, goreng hingga berubah warna
3
Lalu masukkan bumbu yang sudah dihaluskan, aduk merata dengan api kecil.
4
Tambahkan sedikit air
5
Masak terus hingga kuah menyusut dan beri bumbu, lada, garam dan gula
6
Ketika sudah matang matikan kompor, tambahkan dengan daun kemangi yang sudah disiangi. Siap makan!

Komentar

Your message is required.
Markdown cheatsheet.


Resep Dengan Kategori Serupa

Resep Lainnya Dari Ade Damayanti